Minggu, 18 Oktober 2009

Selayang Pandang

COMMUNITY OF ENVIRONMENTAL HEALTH STUDENT
(CONVIDENT)


A. Sejarah
Didirikan pada 6 Maret 2009 oleh mahasiswa peminatan Kesehatan Lingkungan FKM UNDIP angkatan 2009, dalam sebuah pertemuan yang dipimpin oleh Verry Aji Kurniawan di Ruang Pusat Kegiatan Mahasiswa. Dari pertemuan tersebut muncul sebuah organisasi dengan nama “FORMALINK (Forum Mahasiswa Kesehatan Lingkungan)”.
Pada pertemuan tersebut juga dibahas tentang struktur organisasi sekaligus suksesi. Hasil yang dicapai adalah dari 4 kandidat, terpilih Wibowo Eko Prayitno sebagai Ketua I, dan Fara Ketua II. Formalink dengan 4 Divisi, yaitu Divisi Litbang, Divisi Jejaring, Divisi Dimas dan Divisi Danus.
Dengan berbagai pertimbangan, pada tanggal 20 Maret 2009 terjadi perubahan nama menjadi “Community of Environtmental Health Student”, dan selanjutnya dengan akronim “CONVIDENT”. Namun dari segi struktural tidak berubah. Struktural ini disebut sebagai Angkatan I. Selanjutnya tanggal 20 Maret tahun 2009 dinyatakan sebagai hari lahir Community of Environtmental Health Student (CONVIDENT).

B. Sekilas CONVIDENT
CONVIDENT merupakan sebuah organisasi mahasiswa peminatan Kesehatan Lingkungan (KL), Fakultas Kesehata Masyarakat, Universitas Diponegoro, dengan anggota adalah seluruh mahasiswa KL. Tujuan didirikan adalah sebagai wadah untuk menampung aspirasi mahasiswa KL, serta bersama dengan staf pengajar mewujudkan penyelenggaraan pendidikan yang berkualitas di bidang Kesehatan Masyarakat terutama di Bidang Kesehatan Lingkungan.



Nama : Community of Environtmental Health Student (CONVIDENT)
Tanggal Berdiri : 20 Maret 2009
Alamat : Ruang Bagian Kesehatan Kesehatan Lingkungan, FKM UNDIP, Jl. Prof. Soedharto, Tembalang, Semarang, Indonesia